Ujian warga NU zaman now

Ujian warga NU zaman now

Mengaku sebagai orang NU dizaman sekarang begitu berat ujiannya, sebab beberapa tahun kebelakang ini NU mendapatkan tekanan yang dahsyat dari arus gerakan intoleran yang bersumber dari timur tengah. Setelah mereka berhasil memporak porandakan negara-negara timur tengah dengan dalih menegakkan hukum Islam dan Khilafah, maka skenario tersebut kini sedang mulai diterapkan di Indonesia. Ketika kemudian ada ormas-ormas yang berusaha menghadang laju gerakan makar mereka, maka bisa dipastikan mereka akan membidik dan menyingkirkan apapun yang dianggap sebagai penghalang oleh mereka, dan di Indonesia, penghalang itu adalah NU. Itu sebabnya beberapa tahun terakhir ini upaya-upaya penggembosan dan deNUisasi begitu massif mereka lancarkan.  Hasilnya lumayan berhasil, tidak sedikit warga NU yang awam dan lugu terpengaruh sehingga simpatik dengan gerakan mereka .

Sudah seharusnya warga NU berpegang teguh pada ajaran NU dalam menghadapi kelompok-kemompok bughat tersebut, sebab mereka itu neo khawariji yang mana Sayyidina Ali pernah berkata tentang mereka sebagai berikut :

"Mereka membawa nama Islam namun berada dijalan kesesatan dan jalan yg salah."

Syaikh Muthahhari berkata, "Jika hendak bersyukur kepada Allah atas suatu hal, maka hendaknya kita bersyukur bahwa Allah tidak menjadikan kita hidup di masa Sayyidina Ali .
Sekiranya kita hidup masa itu, belum tentu kita punya iman dan aqidah setinggi itu.

Misalnya jika kita hidup pada masa Sayyidina Ali, mampu kah kita berada di pihak Sayyidina Ali dalam perang Jamal dan perang Shiffin yang mana lawannya adalah sesama Ummat Islam ?

Dan yang lebih hebat dan dahsyat lagi ujiannya adalah ketika Sayyidina Ali memerangi kaum Khawarij. Seandainya kita hidup dizaman itu, apakah kita punya  keberanian untuk ikut serta bersama Sayyidina Ali dalam perang Nahrawan melawan kaum Khawarij?, sebab dalam perang ini Sayyidina Ali  memerangi orang2 yang senantiasa melakukan sholat di tengah malam dan mengerjakan ibadah di siang hari. Pada dahi mereka ada tanda hitam karena banyak melakukan sujud .

Siapa berani melawan orang2 seperti mereka ?
Hanya Sayyidina Ali yang mampu melakukan itu karena beliau tidak melihat sesuatu berdasarkan yg tampak. Sayyidina Ali  menyatakan bahwa mereka bukanlah orang2 yg suka berdusta dan bersikap riya', mereka bukan orang2 munafik .
Sekiranya kaum khawarij adalah orang2  yg suka berdusta dan bersikap riya' maka urusannya akan lebih mudah bagi beliau .

Mereka adalah suatu kaum yg mendirikan shalat di tengah malam dan mengerjakan puasa di siang hari, namun keberadaan mereka menimbulkan bahaya sangat besar bagi Islam.

Maka inilah ujian terberat yang dihadapi oleh orang2 NU, harus siap di olok-olok, dicaci dan dibully. Hanya orang2 yang benar2 faham akan ajaran NU saja yang mampu bertahan dalam ujian ini, sebab tidak sedikit yang cari aman dengan berlepas diri dari NU atau berdiam diri karena tidak kuat menghadapi ujian tersebut.